pembalap-solo4

*Pertarungan di Kelompok Putra

SOLO, newsreal.id – Pembalap-pembalap sepeda Pusat Pendidikan dan Latihan Olahraga Pelajar (PPLOP) Jateng menguasai podium cross country atau biasa disingkat XC kelompok putra pada seleksi (daerah) di Baturaden, Purwokerto, Sabtu (30/3).

Peringkat 1 nomor itu ditempati Muhammad Hanif, atlet PPLOP Jateng yang berasal dari Pekalongan, sedangkan urutan ketiga diisi atlet PPLOP asal Solo, Shindu Ardiyanto. Hanya peringkat dua ajang yang digunakan untuk menyeleksi awak tim Pra-PON Jateng itu yang direbut pembalap non-PPLOP, yakni Rafif Riqullah dari Tegal.

‘’Persaingan di urutan depan sangat ketat, hingga saya bisa meraih juara tiga. Saya tetap bersyukur,’’ kata Shindu, Minggu (31/3).

Baca : Cindy Jawara Selekda Balap Sepeda

Baca : Pembalap PPLOP Jateng Saling Bersaing

Sedangkan di nomor individual time trial (ITT) di jalur tanjakan Baturaden yang diselenggarakan pagi hari sebelum cross country, para atlet PPLOP dan atlet Solo terpental dari perebutan peringkat tiga besar. Pada ajang yang diikuti 24 peserta usia maksimal 20 tahun tersebut, Hanif berada diurutan delapan,  dibuntuti rekan se-PPLOP Rifyal Nurha  Shifa dan Shindu di urutan sembilan dan sepuluh. Atlet lain Solo, Saputro Reno Wijayanto bahkan berada di urutan bawah.

‘’Persaingan pembalap-pembalap muda di kelompok putra memang lebih ketat. Tapi paling tidak mereka akan lebih terpacu dalam persaingan di nomor-nomor jalan raya. Mau tidak mau, anak-anak harus meningkatkan performa ke depan, sebelum mereka menembus kelompok senior,’’ kata Agus Sadiyanto, pelatih PPLOP Balap Sepeda Jateng yang juga pelatih Pengkot Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Solo itu.(Setyo Wiyono) 

Baca : Balap Sepeda Solo Bidik Tiga Besar

Tinggalkan Pesan