operasi-candi-klaten
GELAR PASUKAN : Polres Klaten melakukan gelar pasukan Operasi Patuh Candi 2020 di halaman Mapolres Klaten, Kamis (23/7).(newsreal.id/Merawati Sunantri)

*Libatkan Masyarakat Tegakkan Protokol Kesehatan

KLATEN,newsreal.id – Di tengah pandemi Covid-19, Polres Klaten menggelar Operasi Patuh Candi 2020 mulai 23 Juli hingga 5 Agustus 2020. Selain melakukan penertibkan dalam berlalu lintas, aparat juga akan melibatkan masyarakat dalam penerapan protokol kesehatan untuk mencegah penularan covid-19.

Apel gelar pasukan menandai dimulainya Operasi Patuh Candi diadakan di halaman Mapolres Klaten dipimpin langsung Kapolres Klaten AKBP Edy Suranta Sitepu, (Kamis 23/7). Upacara diikuti Personel Polres, Personel Kodim 0723/Klaten, Satpol PP dan Dishub.

”Operasi Patuh Candi 2020 berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Selain menertibkan pelanggaran lalu lintas, juga menertibkan protokol kesehatan menjelang ‘Adaptasi Kebiasaan Baru’, saat masyarakat mulai menjalankan kembali aktifitasnya seperti sedia kala,” tegas Kapolres yang membacakan sambutan Kapolda Jateng.

Operasi dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia, dengan mengedepankan upaya pencegahan dan edukasi. Akan ada tindakan teguran, sosialisasi dan ajakan untuk mentaati aturan lalu lintas, penggunaan masker, aturan jaga jarak dan pemakaian sarung tangan bagi pemotor. 

”Kami mengajak masyarakat mematuhi protokol kesehatan guna memutus rantai penyebaran covid-19. Penegakan hukum bagi pelanggar lalu lintas tetap dilakukan dengan porsi lebih kecil dibanding tahun sebelumnya.Kegiatan preemtif dan peventif masing-masing 40 persen, dan penindakan 20 persen,” tegas Kapolres.

Prioritas penertiban pada pelanggaran helm, melawan arus dan kelengkapan kendaraan, ditambah 1 pelanggaran dominan masing-masing Polres. Kapolres juga minta jajarannya tetap menerapkan protokol kesehatan terkait covid-19 demi keselamatan semua pihak baik masyarakat maupun petugas.

Selesai apel, acara dilanjutkan kegiatan latihan pra operasi (latpraops) bagi personel yang akan diterjunkan dalam pelaksaan Operasi Patih Candi di Aula Satya Haprabu Polres Klaten. Kapolres berharap kegiatan akan berjalan lancar dan masyarakat lebih tertib dana berlalu lintas dan menerapkan protokol kesehatan.(Merawati Sunantri)

Tinggalkan Pesan